Senin, 28 Oktober 2024

WALIDATA KOTA MAGELANG GELAR REVIU KINERJA PRODUSEN DATA DAN REMBUG DATA SEMESTER II 2024

Senin (28/10/2024) bertempat di Gedung Adipura Kencana, Pemerintah Kota Magelang melalui Walidata melakukan reviu kinerja Produsen Data dan Rembug Data semester II 2024. Agenda ini dibuka oleh Sekretaris Daerah Kota Magelang, Hamzah Kholifi,S.Sos,M.Si. Kegiatan dihadiri oleh Sekretaris OPD, Kepala Bagian Setda, Kepala Bapperida serta Kepala BPS Kota Magelang.

Pada acara Rembug Data ini dipaparkan monev kinerja Produsen Data dari lingkup OPD di Pemerintah Kota Magelang serta dilakukan pemetaan kegiatan potensial untuk penilaian EPSS tahun 2025. Dalam arahannya Sekda Kota Magelang mengimbau bahwa Kepala OPD, Sekretaris, dan Kepala Bagian harus menjadi Agent of Change untuk memastikan seluruh elemen di bawah kewenangnannya aware dan memiliki komitmen yang kuat demi terwujudnya Satu Data Kota Magelang. 

Dalam agenda dimaksud dipaparkan detail inovasi otomasi validasi elektronik untuk penjaminan kualitas data pada DataGO. Keberadaan inovasi otomasi validasi elektronik diharapkan dapat meningkatkan kualitas data statistik sektoral di Kota Magelang yang sesuai dengan kaidah proses bisnis validasi statistik.  

Penegasan rekomendasi statistik juga disampaikan olek Sekretaris Daerah. “Seluruh OPD penyelenggara kegiatan pendataan harus mendapat rekomendasi statistik sebelum melaksanakan kegiatan”, imbau Sekretaris Daerah. 

Selain itu juga dipaparkan reviu kinerja statistik spasial oleh Bapperida Kota Magelang selaku pembina data spasial Kota Magelang. Diharapkan, OPD dapat mendukung satu data Kota Magelang yang lengkap dengan tagging spasial kewilayahan yang akurat untuk mendukung perencanaan pembangunan yang lebih baik. 

“Kerja sama dan  koordinasi lintas sektor harus dilakukan untuk memastikan data yang dihasilkan akurat, terintegrasi, dan dapat diandalkan dalam mendukung pembangunan Kota Magelang yang lebih baik di masa mendatang”, tegas Sekda dalam imbauannya.